Sabtu, 07 Desember 2013

POSTER PERJUANGAN



Assalamualaikum WR.WB
Salam sejahtera bagi kita semua… J
Pada kesempatan kali ini, Alhamdulillah saya telah membuat sebuah poster bertemakan perjuangan dalam rangka mengerjakan tugas TIK. Dalam pembuatan poster ini menggunakan 2 software yaitu gimp dan inkscape. Oke langsung saja:

1.       Langkah pertama dan yang paling pertama yaitu membuka software gimp seperti pada gambar di bawah ini..



1.       Langkah berikutnya adalah pembuatan background. Pada background ini, saya membuat background yang simple saja yaitu hanya dengan satu warna yaitu merah seperti pada gambar di bawah ini..

1.       Setelah itu, untuk menimbulkan kesan perjuangan, saya menambahkan foto Bung Tomo pada saat berpidato untuk rakyat Surabaya. Untuk membukanya, saya membuka foto Bung Tomo pada lembar kerja gimp baru sehingga tidak bertumpuan dengan background tadi. Seperti pada gambar:


1.       Kemudian, untuk menampilkan foto Bung Tomo tadi pada lembar kerja saya, saya menggunakan menu Edit-Copy, seperti pada gambar di bawah ini:

1.       Setelah gambar Bung Tomo tadi di copy, kemudian saya paste pada lembar kerja saya menggunakan menu Edit-Paste as-New Layer, seperti di bawah ini:

1.       Maka hasilnya adalah lembar kerja saya yang tadi, tetapi sekarang layernya menjadi 2 layer yaitu background dan foto Bung Tomo seperti di bawah ini:


1.       Kemudian untuk menambah kesan estetika, layer foto Bung Tomo tadi saya beri effect Burn, seperti gambar di bawah ini:
1.       Maka hasilnya akan menjadi seperti di bawah ini:





S    Sementara pada bagian gimp cukup sampai sini dulu. Oh iya, jangan lupa lembar kerja pada gimp tadi jangan lupa di eksport dulu sehingga formatnya menjadi PNG agar nanti bisa dilanjutkan dengan mengunakan inkscape.
1.    
              
     Berikutnya saya akan bekerja menggunakan inkscape. Pertama, dan yang paling pertama juga buka dulu lembar kerja inkscape:

1.       Kemudian, saya buka file gimp yang sudah saya eksport tadi dengan menggunakan menu File-Open, seperti di bawah ini:

1.       Setelah membuka file, pada inkscape ini, saya hanya akan menambahkan tulisan saja berupa pertama “PERJUANGAN”, dengan menggunakan icon huruf A yang ada pada tool bar di samping kiri lembar kerja. Kemudian untuk mengeditnya, saya memilih font bernama John Handy LET dan kata “PERJUANGAN” tadi saya beri warna putih dan untuk ukuranya, kita bisa menyesuaikan sesuai keinginan kita, sehingga hasilnya seperti di bawah ini:

1.       Kemudian, saya tembahkan ata-kata lagi yaitu “BELUM BERAKHIR” dengan font yang sama dengan “PERJUANGAN” tadi, dengan ukuran yang tidak jauh beda juga. Tetapi, untuk warnanya sendiri saya memilih warna hitam, hasilnya seperti di bawah ini:

      Bagian di inkscape cukup sampai di sini. Jadi pada bagian inkscape ini, saya hanya menambahkan tulisan”PERJUANGAN BELUM BERAKHIR!!!...” saja, hehe…    
      Oh iya, jangan lupa kembali, lembar kerja pada inkscape tadi juga jangan lupa di eksport agar bisa dilanjutkan dengan software lainya. 


1.       Kemudian, langkah selanjutnya yaitu bagian akhir adalah penghiasan poster. Pertama kita buka gimp dan file inkscape yang telah saya eksport tadi, seperti di bawah ini:
 


1.       Nah, untuk penghiasan kali ini, saya juga akan menggunakan kembali foto Bung Tomo yang lainya. Saya buka foto Bung Tomo ini pada lembar kerja baru gimp, seperti di bawah ini:

1.       Kemudian dengan menggunakan menu Edit-Copy, lalu saya letakkan foto Bung Tomo yang baru tadi pada lembar kerja saya berupa file hasil eksport lembar kerja yang saya kerjakan dengan inkscape tadi, dengan menggunakan menu Edit-Paste as-New Layer, maka hasilnya seperti di bawah ini:

1.       Kemudian foto Bung Tomo yang telah saya copy tadi saya beri effect Burn, maka hasilnya akan menjadi seperti di bawah ini:

1.       Untuk hiasanya, saya akan membuat foto Bung Tomo yang baru tadi menjadi banyak dengan cara men duplicate layer nya sehingga layer foto Bung Tomo menjadi ya nggak banya-banyak amat sih…cuman 4, dan saya sebarkan ke seluruh bagian poster saya, maka hasilnya akan menjadi seperti di bawah ini:

1.       Cukup lah sampai disini pembuatan poster saya, hehe garing amat yaa….
 Kemudian tahap akhir yaitu tentunya mengeksport lembar kerja poster saya ini menjadi format PNG dengan menggunakan menu File-Eksport,  seperti di bawah ini:


1.       Dan Alhamdulillah poester saya sudah jadi. Poster bertajuk PERJUANGAN seperti di bawah ini :


    

      sekian tutorial yang bisa saya berikan, ya meskipun hasilnya nggak bagus-bagus juga sih sebenernya, dan dengan tutorial yang agak sedikit njlimet tepi semoga tetap bisa difahami, amiinn....
       maka, kalau ada salahnya saya mohon maaf dan semoga tutorial ini bisa bermanfaat, 
       Sekian Wassalamualaikum Wr.WB
 








    

1.